logo Kompas.id
NusantaraArus Kendaraan Tol...
Iklan

Arus Kendaraan Tol Semarang-Batang Meningkat 13 Persen

Pada 1-4 Mei 2021 terjadi peningkatan arus lalu lintas harian di GT Kalikangkung, Semarang. Jika biasanya dalam sehari ada sekitar 23.000 kendaraan melintas dua arah, beberapa hari ini 26.000-27.000 kendaran per hari.

Oleh
ADITYA PUTRA PERDANA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/w4ceqgYmURfM5LDq9LrW_RzivCU=/1024x647/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F05%2F20210504WEN2_1620116737.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Kendaraan melintasi loket pembayaran saat melintas di Gerbang Tol Kalikangkung, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (3/4/2021). Terdapat sembilan titik pos penyekatan di Kota Semarang, antara lain di jalan tol dan jalur alternatif.

SEMARANG, KOMPAS — Peningkatan arus kendaraan di ruas Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, meningkat sekitar 13 persen pada awal Mei atau menjelang pemberlakuan larangan mudik pada 6-17 Mei 2021. Kendati tidak sepadat masa libur Lebaran tahun-tahun sebelumnya atau sebelum pandemi Covid-19, operator akan mengoptimalkan gardu di Gerbang Tol Kalikangkung sebagai antisipasi.

Direktur Utama PT Jasamarga Semarang Batang Prajudi menjelaskan, meski masih pandemi Covid-19 dan ada pemberlakuan larangan mudik, pihaknya tetap memosisikan seperti terjadi mudik. Itu terkait transaksi di gerbang tol, pengaturan lalu lintas, ataupun kesiapan di tempat istirahat (rest area). Di sisi lain, pihaknya juga membantu Satgas Covid-19 melakukan penyekatan guna mencegah penularan Covid-19.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000