logo Kompas.id
NusantaraKonflik Berlanjut, Wakil Wali ...
Iklan

Konflik Berlanjut, Wakil Wali Kota Tegal Dipanggil Polda Jateng

Kasus perseteruan Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono dan wakilnya, Muhamad Jumadi, terus berlanjut. Yang terbaru, Jumadi dipanggil Polda Jateng untuk klarifikasi terkait kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap Dedy.

Oleh
KRISTI UTAMI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/hjwy4mYaLBABF_OGynOH1-T7f_o=/1024x722/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2FDSC05591_1614692268.jpg
KOMPAS/KRISTI UTAMI

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono (kiri) berbincang dengan wakilnya, Muhamad Jumadi, dalam sebuah kegiatan di Kompleks Balai Kota Tegal, Jawa Tengah, Selasa (2/3/2021). Sejak dikabarkan berkonflik, keduanya tidak pernah terlihat bersama dalam berbagai kegiatan. Padahal, biasanya mereka selalu menghadiri kegiatan bersama.

TEGAL, KOMPAS — Konfik Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono dan Wakil Wali Kota Tegal Muhamad Jumadi terus berlanjut. Jumadi dikabarkan telah mendapatkan surat panggilan pemeriksaan dari Polda Jawa Tengah terkait laporan dugaan pencemaran nama baik Dedy.

Sejak Februari 2021, hubungan antara Dedy dan Jumadi yang semula mesra dikabarkan merenggang. Hal itu terjadi setelah peristiwa penggerebekan terhadap Dedy di sebuah hotel di Jakarta atas tuduhan penyalahgunaan narkoba pada 9 Februari. Kala itu, kamar Dedy digeledah. Badan Dedy diperiksa. Dia juga diminta menjalani tes urine oleh sejumlah polisi yang mengaku dari Polda Metro Jaya.

Editor:
Cornelius Helmy Herlambang
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000