logo Kompas.id
NusantaraTiga Kabupaten di Jawa Timur...
Iklan

Tiga Kabupaten di Jawa Timur Kembali ke Zona Kuning

Situasi pandemi Covid-19 di Jawa Timur membaik. Zona merah (risiko tinggi) dari tujuh menjadi dua kabupaten. Ada tiga kabupaten kembali ke zona kuning (rendah) setelah hampir dua bulan di zona oranye (sedang).

Oleh
AMBROSIUS HARTO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/S3Zkj-ZIr6g23MIvh_tPc8lg7Rw=/1024x811/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2F20210203bro-korona_1612346212.jpg
KOMPAS/AMBROSIUS HARTO

Tangkapan layar pada laman resmi https://covid19.go.id/peta-risiko, Rabu (3/2/2021), memperlihatkan situasi terkini pandemi Covid-19 di Jawa Timur. Situasi membaik dilihat dari pengurangan jumlah zona merah (risiko tinggi) dari tujuh ke dua kabupaten. Selain itu, kemunculan tiga kabupaten kembali ke zona kuning (risiko rendah) dari zona oranye (risiko sedang).

SURABAYA, KOMPAS — Situasi pandemi Covid-19 di Jawa Timur membaik. Jumlah pasien sembuh melampaui penambahan kasus baru. Zona merah atau risiko tinggi berkurang dari tujuh menjadi dua kabupaten. Situasi di tiga kabupaten membaik dilihat dari perubahan status risiko sedang atau zona oranye ke risiko rendah atau zona kuning.

Mengutip laman resmi https://covid19.go.id/peta-risiko dan http://infocovid19.jatimprov.go.id/, Rabu (3/2/2021), zona merah tersisa di dua kabupaten, yakni Madiun dan Trenggalek. Zona kuning ada di tiga kabupaten, yakni Pamekasan, Sampang, dan Mojokerto. Jatim yang berpenduduk 40,7 juta jiwa sesuai Sensus 2020 terdiri dari 38 kabupaten/kota. Dalam situasi wabah atau pagebluk terkini, 33 kabupaten/kota lainnya berstatus zona oranye.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000