logo Kompas.id
NusantaraAkses Masuk ke Asmat Ditutup...
Iklan

Akses Masuk ke Asmat Ditutup Selama 28 Hari

Kabupaten Asmat kembali melaksanakan penutupan akses masuk melalui pelabuhan dan bandar udara pascatemuan delapan kasus baru Covid-19. Aktivitas sekolah dan layanan rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah Asmat dihentikan.

Oleh
FABIO MARIA LOPES COSTA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/C80w74IEvGtV7D6N2l7LIF3VTRY=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F12%2FBdm-Pelabuhan-Misi_1545392098.jpg
KOMPAS/BUDIMAN TANUREDJO

Pelabuhan yang dibangun misionaris di Kota Agats, Asmat, Papua.

JAYAPURA,  KOMPAS — Pemerintah Kabupaten Asmat melakukan pembatasan masuk ke kabupaten itu melalui udara dan laut selama 28 hari pascatemuan kasus Covid-19. Sebanyak delapan orang di Distrik Agats, ibu kota Asmat,  dinyatakan positif pada Sabtu kemarin.

Penjabat Sementara Bupati Asmat Triwarno Purnomo saat dihubungi pada Minggu (18/10/2020) mengatakan, pihaknya hanya mengizinkan kapal yang membawa barang kebutuhan pokok masuk ke Asmat. Kapal Pelni dilarang memasuki Pelabuhan Agats dan aktivitas transportasi udara hanya untuk keperluan yang bersifar darurat.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000