logo Kompas.id
NusantaraEmpat Titik Tanggul Lumpur...
Iklan

Empat Titik Tanggul Lumpur Sidoarjo Diperbaiki

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/gq9uVpmtEohqNQqRTt2bV08t7RM=/1024x1707/http%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F07%2F20170717_110946.jpg
Kompas/Runik Sri Astuti

Humas Pusat Pengendalian Lumpur Sidoarjo Hengky Listria Adi

SIDOARJO, KOMPAS — Empat titik tanggul di kolam penampungan lumpur Sidoarjo, Jawa Timur, ambles karena terjadi penurunan tanah sebagai dampak munculnya semburan. Amblesnya tanggul itu mengakibatkan penampungan tidak maksimal dan berpotensi meluber ke permukiman warga. Mengantisipasi terjadinya bencana, pusat pengendalian lumpur Sidoarjo langsung melakukan perbaikan.

Empat titik tanggul yang ambles itu meliputi titik 67, 81, 83, dan titik 42. Panjangnya mencapai 8 kilometer dengan ketinggian tanggul saat ini di kisaran 10-11 meter atau turun dari sebelumnya 12 meter. Penurunan permukaan tanggul itu mengakibatkan elevasi atau jarak antara permukaan lumpur dan ketinggian tanggul berkurang tinggal 90-100 sentimeter.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000