Ade Putri Paramadita Mencicipi Santapan di Rumah Teman
Nasi goreng, menu sederhana yang kadang memberi banyak kenangan. Setiap mencicipi sepiring nasi goreng enak, Ade selalu ingat kelezatan setara pernah dirasakannya di rumah teman atau sanak saudara.
Oleh
WISNU DEWABRATA
ยท2 menit baca
ARSIP REZA M FAUZI
Ade Putri Paramadita
Punya ibu yang jago masak dan gemar memasak menu-menu hidangan yang rumit memang jadinya serba salah. Akibatnya, menu-menu masakan sesederhana nasi goreng pun hanya bisa dinikmati saat tengah main atau berkunjung ke rumah teman, saudara, atau membeli di luar rumah.
Pengalaman itu dirasakan penulis dan juga pendongeng kuliner Indonesia, Ade Putri Paramadita, seperti dia ceritakan per telepon, Rabu (28/4/2021). Dari situ, sampai sekarang setiap kali mencicipi nasi goreng enak di tempat tertentu, maka ingatannya hanya akan melayang ke rumah teman atau saudara Ade.
โJadi enggak pernah ada keingetan nasi goreng masakan rumah sendiri. Pasti ingetnya, ya, ke nasi goreng di rumah teman anu, yang dulu itu dibuatin sama bibinya. Aku juga enggak pernah minta ibuku masakin nasi goreng karena sejak kecil aku diajari supaya menikmati saja apa yang disajikan di atas meja,โ ujar Ade.
ARSIP REZA M FAUZI
Ade Putri Paramadita
Menu nasi goreng sendiri, menurut Ade, masuk dalam kategori menu makanan dengan varian rasa, bumbu, dan bahan baku yang bisa sangat beragam. Semua terserah yang membuatnya. Seperti dirinya saat ini yang sedang gemar membuat masakan daur ulang alias sisa lauk sehari sebelumnya.
โPaling gampang, ya, salah satunya diolah jadi nasi goreng karena dia praktis bisa diolah dari bahan apa pun. Satu kali pernah aku ngajarin bule-bule dan mereka tanya, bumbu dan bahan-bahan (membuat nasi goreng) apa saja. Aku jawab bisa apa saja, misalnya sisa telur balado, rendang, atau apa saja. Intinya, begitu dicampur dengan nasi, ya, sudah jadi nasi goreng,โ ujar Ade.
Ade sendiri pernah mendampingi Master Chef Dunia Gordon Ramsay saat shooting kuliner Sumatera Barat untuk acara reality show-nya, Uncharted. Pada episode itu, Gordon juga mendemonstrasikan kepiawaiannya membuat nasi goreng dengan menggunakan bumbu rendang daging, yang sebelumnya juga dia masak.