logo Kompas.id
Nama & PeristiwaMaudy Koesnaedi: ”Alocasia...
Iklan

Maudy Koesnaedi: ”Alocasia Maharani”

Maudy mulai senang merawat tanaman pada Mei tahun 2020. Pandemi Covid-19, sama seperti orang lain, juga membuat Maudy lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.

Oleh
Dwi As Setianingsih
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/b15y0W8dQTr4E_UXvpymBxEkYoQ=/1024x1024/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2F20210227MAUDY01_1614420692.jpg
ARSIP PRIBADI

Maudy Koesnaedi

Merawat tanaman membuat aktris Maudy Koenaedi (45) belajar banyak hal. Salah satunya belajar ikhlas. ”Kalau dia (tanaman) enggak bertahan ya udah ikhlas. Kayak kemarin, dua pot tiba-tiba nyemplung di kolam karena akarnya udah menyentuh permukaan air terus digigit-gigit ikan, ditarik-tarik sampai nyemplung,” kata Maudy seraya tertawa, Sabtu (27/2/2021).

Tak hanya ikhlas, bertanam juga mengingatkan Maudy untuk belajar sabar. Segala sesuatu memerlukan proses. ”Penginnya punya monstera yang udah 12 daun, tapi kan harganya enggak nyampe. Kalau beli monstera yang kecil, kan enggak bisa tiba-tiba dia punya banyak daun. Tetep dia perlu waktu untuk nambah. Jadi, merawat tanaman juga mengingatkan aku untuk bersabar, semua ada prosesnya. Merasa diingetin lagi untuk bisa enjoy. Nikmati ada daun yang kuning, ada daun yang patah, gitu,” kata Maudy.

Editor:
Mohammad Hilmi Faiq
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000