logo Kompas.id
MetropolitanRoyke ”Goes to Paris”, Sepeda ...
Iklan

Royke ”Goes to Paris”, Sepeda sebagai Aksi Nyata Bermobilitas

Program Cycling Anywhere to Save the Earth menjadi upaya nyata penyebarluasan penggunaan sepeda sebagai moda transportasi. Penegakkan aturan mengenai aspek keselamatan juga diperlukan agar sepeda dilirik secara luas.

Oleh
Raynard Kristian Bonanio Pardede
· 3 menit baca
Royke Lumowa dan tim saat konferensi pers acara Cycling Anywhere to Save The Earth, di Jakarta, Rabu (6/7/2023).
KOMPAS/RAYNARD KRISTIAN BONANIO PARDEDE

Royke Lumowa dan tim saat konferensi pers acara Cycling Anywhere to Save The Earth, di Jakarta, Rabu (6/7/2023).

JAKARTA, KOMPAS —Aksi nyata untuk menarik minat masyarakat untuk menggunakan sepeda perlu terus didorong. Semangat bersepeda ini coba ditularkan lewat program bersepeda dari Jakarta, Indonesia, menuju Paris, Perancis, dalam Cycling Anywhere to Save The Earth. Penegakan aturan mengenai keselamatan juga penting untuk memastikan, sepeda moda transportasi yang aman digunakan di jalanan Indonesia.

Pengagas Cycling Anywhere to Save The Earth Royke Lumowa menjelaskan, aksi nyata dalam pelestarian lingkungan perlu terus didorong, mengingat keadaan bumi yang terus memburuk akibat pemanasan global. Aktivitas bersepeda merupakan salah satu cara yang bisa ditempuh untuk mencegah kerusakan terjadi lebih dalam.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000