logo Kompas.id
MetropolitanRagam Cara Menghadirkan Bahan ...
Iklan

Ragam Cara Menghadirkan Bahan Pangan di Lahan Terbatas

Sejumlah penelitian dan pengalaman menunjukkan bahwa menanam bahan pangan di rumah menghadirkan banyak manfaat.

Oleh
Agustina Purwanti/Litbang Kompas
· 1 menit baca

Sejumlah penelitian dan pengalaman menunjukkan bahwa menanam bahan pangan di rumah menghadirkan banyak manfaat. Tak hanya menjaga kecukupan pangan keluarga, tetapi juga mampu menghemat pengeluaran rumah tangga. Bahkan, bisa menjadi sarana penghilang penat, membakar kalori, hingga mengurangi emisi karbon. Sayangnya, masih banyak masyarakat yang belum menerapkannya. Jajak pendapat Kompas akhir Agustus lalu merekam, hampir separuh responden tidak menanam bahan pangan di rumah. Keterbatasan lahan menjadi kendala utamanya.

Saat ini tersedia banyak metode menanam yang tidak membutuhkan lahan luas, seperti vertikultur, aeroponik, hingga microgreens. Keunggulan efisiensi lahan tersebut membuat siapa pun dapat menghasilkan bahan pangan dari rumah, termasuk bagi warga perkotaan dengan pekarangan rumah terbatas. Apalagi, Statistik Perumahan dan Permukiman yang disusun BPS tahun 2019 menemukan, masih banyak pekarangan warga kota yang belum ditanami. Dengan kata lain, masih ada ruang untuk menanam bahan pangan dengan konsep sederhana, setidaknya cukup untuk kebutuhan keluarga.

https://cdn-assetd.kompas.id/Px8AT4cAes23-5Cq-N3H2IkAWyo=/1024x1630/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2022%2F09%2F07%2Fc5ebb18e-c80e-400e-a54d-085c0e161667_png.png
Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000