KA Argo Sindoro Tabrak Mobil di Tambun, Satu Orang Tewas
Saat terjadi kecelakaan, kendaraan minibus Avanza itu sempat terseret hingga sekitar 2 kilometer dari tempat awal terjadinya tabrakan. Polisi belum bisa memastikan penyebab mobil itu tertabrak kereta api.
Oleh
STEFANUS ATO
·2 menit baca
PT KAI DAOP 1 JAKARTA
Kecelakaan mobil dan KA Argo Sindoro di pelintasan liar Km 34 antara Stasiun Cikarang dan Stasiun Tambun, Bekasi, Selasa (21/6/2022) pagi. Pengemudi mobil tewas akibat insiden ini.
JAKARTA, KOMPAS — Perjalanan kereta rel listrik dan kereta api jarak jauh terganggu akibat tabrakan antara mobil Avanza hitam dan KA Argo Sindoro di pelintasan liar Kilometer 34 antara Stasiun Cikarang dan Stasiun Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (21/6/2022) pagi. Kecelakaan itu mengakibatkan pengemudi mobil tewas setelah terseret bersama kendaraannya sejauh 2 kilometer.
Kepala Hubungan Masyarakat PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, KA Argo Sindoro relasi Semarang-Gambir menabrak mobil di pelintasan liar Kilometer 33+4/5 petak Jalan Cikarang-Tambun pada Selasa pagi pukul 10.54. PT KAI sangat menyesalkan kejadian tersebut.
”Kejadian antara mobil dan KA Argo Sindoro mengakibatkan kerusakan pada sarana dan prasarana KA, salah satunya kerusakan motor wesel. Kejadian itu juga menyebabkan perjalanan terhambat karena terdapat sejumlah KA jarak jauh dan KRL yang belum dapat melintas selama proses evakuasi dilakukan,” kata Eva dalam siaran pers, Selasa siang.
Eva menambahkan, PT KAI bersama pihak-pihak terkait dan masyarakat tengah mengevakuasi mobil yang masih tersangkut di lokomotif KA Argo Sindoro. PT KAI Daop 1 Jakarta memohon maaf kepada pengguna jasa kereta yang terdampak kejadian tersebut.
”Kami mengingatkan kembali kepada pengguna jalan agar lebih berhati-hati apabila melintas di pelintasan sebidang. Tengok kanan dan kiri sebelum melintas dan selalu gunakan pelintasan sebidang resmi yang dilengkapi dengan palang pintu dan sirene untuk keselamatan bersama,” katanya.
KOMPAS/YOLA SASTRA
Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa ketika dijumpai di Stasiun Kereta Api Pasar Senen, Jakarta Pusat, Sabtu (23/4/2022).
Adapun akibat kecelakaan itu, pelintasan liar di Km 34+4/5 akan ditutup. Penutupan pelintasan liar ini bagian dari dukungan PT KAI untuk mewujudkan keselamatan dan keamanan perjalanan KA serta masyarakat.
Satu orang tewas
Kepala Unit Samapta Kepolisian Sektor Tambun Ajun Komisaris Bambang Farobi mengatakan, saat kecelakaan, kendaraan minibus Avanza itu sempat terseret hingga sekitar 2 kilometer dari tempat awal terjadinya tabrakan. Polisi belum bisa memastikan penyebab mobil itu tertabrak kereta api.
”Kami belum tahu persis penyebabnya. Kami hanya dapat kabar mobil itu terseret kereta api,” ujar Bambang.
KOMPAS/ADITYA DIVERANTA
Pelintasan liar di bawah jembatan penyeberangan di kawasan Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, Senin (8/4/2019). Pelintasan liar ini rutin digunakan warga walaupun membahayakan.
Menurut Bambang, di dalam mobil Avanza hitam itu terdapat satu keluarga, yakni suami, istri, dan anak. Istri dan anak pemilik mobil berhasil meloloskan diri dari kecelakaan maut tersebut.
”Korban tewas ada satu orang (pengemudi). Sementara anak dan istrinya berhasil keluar dari mobil. Cuma bapaknya yang saat itu masih di dalam terseret kereta,” kata Bambang.