logo Kompas.id
MetropolitanGelak Tawa “Don’t Look Up”...
Iklan

Gelak Tawa “Don’t Look Up” Membangunkan Akal Sehat

Menutup 2021, Leonardo DiCaprio dan Jennifer Lawrence mengajak penonton terbahak getir lewat “Don’t Look Up”. Di balik guyonan gelap itu, publik disindir agar bernas menyaring informasi demi keselamatan sesama manusia.

Oleh
neli triana
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/sJFttLaQvn-AtEiizjcpQ09v2e8=/1024x1167/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2F20211209-Ilustrasi-Gelak-Tawa-Dont-Look-Up-Menggugah-Akal-Sehat_1640878856.jpg
Kompas

Didie SW

Sepanjang dua tahun pandemi Covid-19 melanda seluruh penjuru Bumi, kebisingan informasi yang menerjang 24 jam setiap hari kian membuat semua orang kewalahan. Semakin terpapar internet, banjir informasi itu semakin ganas menerpa. Jika tidak piawai memilah fakta dan data sahih di antara banjir hoaks ataupun berita pelintiran, siapa saja rentan terseret arus lalu mengambil keputusan yang salah.

Gambaran itu disuguhkan dengan vulgar dan kocak dalam ”Don’t Look Up” yang tayang di kanal televisi digital Netflix mulai Desember 2021. Alih-alih SARS-CoV-2, virus penyebab Covid-19, film ini memilih menghadirkan komet raksasa sebagai obyek yang mengancam keselamatan seluruh makhluk hidup di planet ini.

Editor:
Gesit Ariyanto
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000