logo Kompas.id
MetropolitanSistem Integrasi Transportasi ...
Iklan

Sistem Integrasi Transportasi di Jakarta Terwujud Tahun Depan

Peresmian dua stasiun terintegrasi untuk kemudahan pergerakan diikuti pula pencanangan sistem transportasi kartu dan aplikasi JakLingko, pembangunan JPM, dan penandatanganan dokumen integrasi transportasi Jabodetabek.

Oleh
Helena F Nababan
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/G5jnC6kWoJMxYF7cGjGdqkJCP4o=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2F86825344-70e3-436e-874d-f267ab1fb383_jpg.jpg
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Calon penumpang bersiap naik bus Transjakarta di halte integrasi sisi timur Stasiun Tebet di Jakarta Selatan, Selasa (14/9/2021).

JAKARTA, KOMPAS — Untuk memudahkan mobilitas penumpang, selain dimulai dari penataan fisik stasiun sehingga terwujud integrasi layanan antarmoda, juga tengah disiapkan sistem transportasi terintegrasi yang meliputi, antara lain, aspek tarif dan kartu pembayaran dalam aplikasi JakLingko. Sistem transportasi yang terintegrasi itu  ditargetkan terwujud tahun depan.

Tuhiyat, Direktur Utama PT Moda Integrasi Transportasi Jabodetabek (MITJ), seusai peresmian dua stasiun terintegrasi hasil penataan tahap dua, Tebet dan Palmerah, Selasa (29/9/2021), menjelaskan, sebagai perusahaan yang mendapat penugasan untuk menata dan mengelola kawasan stasiun KCI, pada tahap awal yang dilakukan adalah menata stasiun. Penataan ditujukan untuk memudahkan pergantian antarmoda secara fisik. Di setiap stasiun yang ditata kini mudah ditemukan tempat untuk mengakses moda angkutan lain.

Editor:
nelitriana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000