logo Kompas.id
MetropolitanSelama Pandemi, Penumpang...
Iklan

Selama Pandemi, Penumpang Angkutan Umum Turun 58,44 Persen

Pada era adaptasi baru, kepercayaan publik harus ditumbuhkan dengan berbagai inovasi yang menjamin kesehatan penumpang agar warga mau naik angkutan umum lagi.

Oleh
Helena F Nababan
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/e9aAgOj1IPYH6J3FP_qaLycwWZw=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F2595e707-d36f-4144-b32c-99a73bfce316_jpg.jpg
Kompas/Yuniadhi Agung

Pesepeda menunggu kereta berangkat di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Minggu (11/4/2021).

JAKARTA, KOMPAS — Selama pandemi Covid-19, jumlah penumpang harian angkutan umum semua moda di DKI Jakarta turun hingga 58,44 persen. Dinas Perhubungan DKI Jakarta berupaya mengubah kebijakan untuk membangun kembali kepercayaan pengguna. Hal serupa dilakukan para operator angkutan umum yang berinovasi untuk menarik kembali minat pengguna.

Syafrin Liputo, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, dalam webinar ”Tiga Tahun LRT Jakarta, Tantangan Integrasi dan Interaksi Transportasi Publik Pasca-Covid-19”, Rabu (14/04/2021), menjelaskan, sejalan dengan merebaknya pandemi Covid-19, untuk menjamin keselamatan dan kesehatan berangkutan umum, pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan protokol kesehatan secara total di angkutan umum. Salah satu aturan yang diterapkan adalah pembatasan jumlah penumpang hingga 50 persen serta aturan menjaga jarak, mencuci tangan, hingga memakai masker.

Editor:
nelitriana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000