FotografiKlinik FotoTiga Hari Dua Malam...
KOMPAS/PRIYOMBODO

Tiga Hari Dua Malam Mengabadikan Mudik di Merak

Mudik Lebaran kali ini berbeda. Tahun ini pemerintah melonggarkan mobilitas masyarakat dan diiprediksi mudik kali ini akan terjadi peningkatan jumlah pemudik

Oleh
PRIYOMBODO
· 5 menit baca

“Kamu berangkat ke Merak ya” bunyi pesan singkat dari salah seorang editor melalui aplikasi percakapan. Awalnya agak keberatan jika berangkat dadakan hari itu juga. Belum adanya persiapan menjadi pertimbangan saya. Apa lagi daya di baterai sejumlah perangkat alat kerja sudah mendekati habis dan itu juga perlu persiapan juga. Tapi untunglah tugas itu di mulai dua hari kemudian atau H-4 jelang Lebaran. Penugasan untuk dua hari kemudian itu membuat saya mempunyai cukup waktu untuk mempersiapkan diri, baik terkait peralatan kerja, riset kecil-kecilan terkait arus mudik di pelabuhan Merak, Cilegon, Banten.

Meliput arus mudik bukan barang baru buat saya dan teman-teman wartawan foto di harian Kompas. Namun, karena sebagian teman sudah berencana cuti lebaran jadilah saya yang mendapat kepercayaan untuk meliput arus mudik ke Merak.

Mudik Lebaran kali ini berbeda. Tahun ini pemerintah melonggarkan mobilitas masyarakat. Diprediksi akan terjadi peningkatan jumlah pemudik yang signifikan di masa mudik lebaran kali ini. Salah satu penyebabnya adalah pelonggaran aturan oleh pemerintah. Sebelumnya dalam 2 tahun aturan mudik lebaran sangat ketat sehingga banyak warga tidak mudik saat lebaran karena pandemi.

Memuat data...
Memuat data...
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000