logo Kompas.id
KesehatanJumlah Pasien Covid-19...
Iklan

Jumlah Pasien Covid-19 Melonjak, Rumah Sakit Bisa Kolaps

Keterisian dan keterpakaian ruang perawatan bagi pasien Covid-19 secara nasional hampir kritis, yaitu hampir mencapai 70 persen. Penambahan kapasitas pun menghadapi tantangan ketersediaan tenaga kesehatan.

Oleh
DEONISIA ARLINTA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/zGr9d4jm11Y7rmGNoUg88xlM9Vs=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F20200501KUM33_1609146891.jpg
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Petugas medis merawat pasien dengan Covid-19 di Rumah Sakit Pertamina Jaya (RSPJ), Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (30/4/2020). RSPJ merawat pasien untuk kategori pasien dalam pengawasan dan pasien yang telah terkonfirmasi positif Covid-19 dengan gejala klinis sedang, berat, dan kritis.

JAKARTA, KOMPAS — Secara nasional, kapasitas tempat tidur di rumah sakit untuk pasien Covid-19 sudah hampir mencapai 70 persen, bahkan tidak sedikit rumah sakit yang tidak mampu menampung pasien baru. Strategi pelayanan di rumah sakit perlu diperkuat, termasuk pada penanganan pasien non-Covid-19.

Dari data Kementerian Kesehatan per 5 Januari 2021, kapasitas tempat tidur isolasi dan perawatan intensif (ICU) Covid-19 mencapai 62,5 persen. Meski begitu, ada tujuh provinsi yang kapasitas tempat tidurnya lebih dari 70 persen yang menjadi batas standar dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), antara lain DI Yogyakarta (81 persen), Banten (78 persen), Jawa Timur (75 persen), Jawa Barat (74 persen), Jawa Tengah (71 persen), dan DKI Jakarta (70 persen).

Editor:
Ichwan Susanto
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000