logo Kompas.id
InternasionalKesempatan Swedia Bergabung...
Iklan

Kesempatan Swedia Bergabung dengan NATO Makin Terancam

Pemerintah Swedia diselamatkan anggota parlemen keturunan Kurdi dengan janji mendukung kemerdekaan Kurdistan. Ini memperkecil peluang Swedia Masuk NATO.

Oleh
LARASWATI ARIADNE ANWAR
· 4 menit baca
Presiden Amerika Serikat Joe Biden, diapit Perdana Menteri Swedia Magdalena Andersson dan Presiden Finlandia Sauli Niinistö, memberikan keterangan di Taman Mawar di kompleks Gedung Putih, Washington DC, Amerika Serikat, Rabu (19/5/2022). Biden memberikan dukungan penuh kepada Swedia dan Finlandia untuk bergabung ke dalam NATO.
AFP/MANDEL NGAN

Presiden Amerika Serikat Joe Biden, diapit Perdana Menteri Swedia Magdalena Andersson dan Presiden Finlandia Sauli Niinistö, memberikan keterangan di Taman Mawar di kompleks Gedung Putih, Washington DC, Amerika Serikat, Rabu (19/5/2022). Biden memberikan dukungan penuh kepada Swedia dan Finlandia untuk bergabung ke dalam NATO.

STOCKHOLM, RABU — Pemerintahan Swedia di bawah Perdana Menteri Magdalena Andersson untuk kedua kali berhasil lolos dari mosi tidak percaya yang berisiko membubarkan mereka. Kali ini, penentu keputusan ada di tangan seorang anggota parlemen keturunan Kurdi. Peristiwa ini akan mempersulit upaya Swedia untuk bergabung dengan Pakta Pertahanan Atlantik Utara atau NATO karena lamaran mereka ditolak oleh Turki.

Pemungutan suara anggota parlemen berlangsung pada Selasa (7/6/2022). Dari total 349 orang anggota parlemen, perlu 175 suara untuk menjadikan suatu keputusan sah. Mosi ini dilayangkan parlemen kepada Menteri Hukum Swedia Morgan Johansson atas tuduhan gagal menciptakan Swedia yang aman.

Editor:
FRANSISCA ROMANA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000