logo Kompas.id
InternasionalPolusi Udara Semakin Parah,...
Iklan

Polusi Udara Semakin Parah, India Hentikan Sementara Lima PLTU

Otoritas di New Delhi, India, dan sekitarnya mengambil langkah darurat di tengah krisis polusi udara yang kian parah, dari pembatasan aktivitas di luar ruangan hingga penutupan PLTU.

Oleh
Laraswati Ariadne Anwar dan Mh Samsul Hadi
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/XPC07GNwhYMFNto9RF8K0_0IatU=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2F8e346676-044c-4808-835f-7da8b82c572f_jpg.jpg
AFP/MONEY SHARMA

Para komuter menggunakan kendaraan di jalan yang berselimut kabut tebal akibat polusi di New Delhi, India, 11 November 2021. New Delhi merupakan salah satu kota di India yang paling tercemar di dunia dengan campuran berbahaya dari emisi pabrik, asap knalpot mobil, dan asap dari kebakaran pertanian.

NEW DELHI, RABU — Polusi udara di New Delhi, ibu kota India, saat ini berada dalam tahap sangat berbahaya. Semakin banyak anak-anak di wilayah itu dilarikan ke sejumlah rumah sakit karena gangguan pernapasan. Pemerintah setempat, Rabu (17/11/2021), mengambil langkah-langkah darurat untuk mengendalikan situasi.

Mengacu pada keputusan Mahkamah Agung, tim panel Kementerian Lingkungan Hidup Pemerintah Federal India memerintahkan penutupan sementara lima pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) yang menggunakan batubara di sekeliling New Delhi. Sekolah-sekolah ditutup hingga batas waktu yang tidak ditentukan, para karyawan diperintahkan bekerja di rumah, dan truk-truk dari luar dilarang masuk New Delhi.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000