logo Kompas.id
InternasionalMasjidil Haram Dibuka dalam...
Iklan

Masjidil Haram Dibuka dalam Kapasitas Penuh, Syarat Ketat bagi Jemaah

Arab Saudi mulai membuka Masjidil Haram di Mekkah dalam kapasitas penuh. Meski demikian, syarat ketat tetap diberlakukan. Jemaah harus sudah divaksinasi lengkap Covid-19, mengenakan masker, dan mendaftar secara daring.

Oleh
kris mada
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/c3h9ixBQFf7KQwZ4T_DNr1CV4-M=/1024x630/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F10%2FSAUDI-RELIGION-HEALTH-VIRUS_99651768_1634470116.jpg
AFP PHOTO

Pengelola Masjidil Haram di Mekkah, Arab Saudi, Minggu (17/10/2021), mulai melayani jemaah dalam kapasitas penuh. Dengan pengelolaan kapasitas penuh, jemaah bisa berposisi tanpa jarak untuk pertama kali sejak pandemi Covid-19, tetapi tetap diwajibkan mengenakan masker dan harus sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19 secara lengkap.

MEKKAH, MINGGU — Setelah 59,1 persen dari hampir 35 juta penduduk Arab Saudi divaksinasi Covid-19 secara lengkap, pengelola Masjidil Haram di kota Mekkah bersiap mengizinkan jemaah menggunakan lagi seluruh sisi masjid tanpa perlu menjaga jarak. Syaratnya, jemaah sudah divaksinasi, mengenakan masker, dan mendaftar secara daring sebelum masuk masjid.

Jemaah shalat Subuh di Masjidil Haram pada Minggu (17/10/2021) terlihat berdekatan tanpa menjaga jarak. Meski demikian, mereka tetap mengenakan masker.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000