logo Kompas.id
Internasional"ElBouma" Menyanyikan Isu Tabu...
Iklan

"ElBouma" Menyanyikan Isu Tabu Masyarakat Mesir

Musik menjadi pilihan dua bersaudari di Mesir untuk mendobrak kekangan tradisi di masyarakat. Irama lagu mereka dibuat dalam pakem musik tradisional Mesir, tetapi liriknya sarat gugatan atas kekerasan pada perempuan.

Oleh
Laraswati Ariadne Anwar
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/v44z36KD9AuWPDGCR2KoI4JgCcs=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2FEgypt-Sexual-Harassment_69329216.jpg
AP PHOTO/AHMED ABD EL LATIF, EL SHOROUK NEWSPAPER, FILE

Dalam foto pada 20 Agustus 2012 ini tampak tiga pemuda melecehkan perempuan di kota Kairo, Mesir. Pendapat mayoritas masyarakat Mesir masih menyalahkan korban, misalnya dengan dalih berpakaian yang mencolok atau berjalan sendirian.

Mesir masih memiliki segudang masalah terkait pemberdayaan perempuan. Dua kakak beradik Marina dan Mariam Samir menggunakan keterampilan mereka sebagai pemusik untuk menyuarakan isu-isu yang kerap dianggap tabu oleh masyarakat. Harapannya, selain menikmati irama yang enak didengar, perlahan masyarakat bergerak dan memperbaiki situasi agar ramah dan berkeadilan bagi semua orang.

Marina dan Mariam tampil sebagai layaknya perempuan kelas menengah-atas Kairo. Cantik dan berpakaian modis. Akan tetapi, lagu-lagu yang mereka nyanyikan kaya dengan irama musik tradisional Mesir. Dari segi lirik, tidak ada yang tradisional sama sekali. Mereka menceritakan mengenai kekerasan domestik dan rumah tangga, pelecehan terhadap perempuan, serta praktik sunat perempuan.

Editor:
Fransisca Romana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000