logo Kompas.id
InternasionalMilisi Dukungan Iran Balas...
Iklan

Milisi Dukungan Iran Balas Serangan Amerika Serikat

Pasukan Amerika Serikat yang bertugas menjaga ladang minyak Al-Omar di Suriah mendapat serangan dari milisi setempat. Serangan balasan ini terjadi setelah AS mengebom markas milisi dukungan Iran tersebut.

Oleh
kris mada
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/nq63Y2JVwVIzqwl9BipYfk5dxpo=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2FSYRIA-CONFLICT_94991518_1615434336.jpg
Kompas

Anak-anak Suriah bermain dekat tumpukan mortir bekas di salah satu tempat pengumpulan logam bekas di Maaret Misrin, Idlib, Maret 2021. Perang saudara dan serbuan pasukan asing telah berlangsung 10 tahun di Suriah.

DAMASKUS, SELASA — Pasukan Amerika Serikat yang bertugas menjaga ladang minyak Al-Omar di Suriah mendapat serangan dari milisi di Suriah bagian timur. Ini terjadi setelah sehari sebelumnya pesawat AS mengebom lokasi milisi dukungan Iran di perbatasan Suriah dan Irak.

Juru bicara pasukan koalisi AS di Suriah, Kolonel Wayne Marotto, menyebut bahwa beberapa roket ditembakkan penyerang. Tidak ada korban jiwa atau cedera akibat serangan itu. ”Pasukan membalas dan menangkis,” ujarnya pada Senin (28/6/2021) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Editor:
laksanaas
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000