logo Kompas.id
InternasionalBiden Mulai Pengendalian...
Iklan

Biden Mulai Pengendalian Senjata

Industri senjata api bernilai puluhan miliar dollar AS per tahun di AS saja. Karena itu, produsen senjata api dan produk terkait berusaha keras menjaga pasar senjata api tetap bebas.

Oleh
kris mada
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ft-jSxPDhFUHNuqcrt2PoMPtPgQ=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2Ffa18b45d-7757-492a-a784-09b8367532b0_jpg.jpg
AFP/JASON CONNOLLY

Sebuah pesan yang menentang penggunaan senjata api tergantung di pagar di luar Supermarket King Soopers, Colorado, Amerika Serikat, Selasa (23/3/2021). Penembakan di Boulder adalah pembunuhan massal ketujuh di AS tahun ini dan terjadi kurang dari seminggu setelah pembunuhan di Atlanta yang menewaskan delapan orang, enam orang di antaranya merupakan wanita keturunan Asia di lokasi panti pijat.

WASHINGTON, KAMIS — Presiden Amerika Serikat Joe Biden memulai perwujudan janji kampanye soal pengendalian senjata. Ia menunjuk pemberangus perdagangan senjata sebagai Ketua Biro Alkohol, Tembakau, Senjata Api, dan Peledak. Ia juga memerintahkan Kementerian Kehakiman untuk membuat aturan pelarangan peredaran senjata rakitan dan penyangga pistol.

Dalam pernyataan Gedung Putih disebutkan, penembakan massal di Boulder dan Atlanta menunjukkan bahaya peredaran senjata api. Kekerasan dengan senjata api menimbulkan trauma mendalam. Karena itu, perlu ada tindakan segera.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000