logo Kompas.id
InternasionalKorban Meninggal akibat...
Iklan

Korban Meninggal akibat Covid-19 di AS Melebihi Korban dalam Tiga Perang

Jumlah kematian akibat Covid-19 di Amerika Serikat sebesar 19 persen dari total kematian global setelah jumlahnya menembus 500.000 jiwa. Tahun 2020 dan mungkin juga 2021 akan dikenang sebagai ”tahun mengerikan” bagi AS.

Oleh
BENNY D KOESTANTO
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/H5x0v-fz8cjL8bCQvlKNQWTtj6o=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2FUS-HEALTH-VIRUS-POLITICS_94705208_1614053404.jpg
AFP/SAUL LOEB

Bendera Amerika Serikat di Gedung Putih, Washington DC, dikibarkan setengah tiang, Senin (22/2/2021), sebagai duka cita atas korban meninggal akibat Covid-19 di negara itu yang telah menembus 500.000 jiwa. Presiden Joe Biden memerintahkan pengibaran bendera setengah tiang selama lima hari di kantor-kantor pemerintah.

NEW YORK, SELASA — Jumlah korban meninggal akibat Covid-19 di Amerika Serikat pada Senin (22/2/2021) waktu setempat menembus 500.000 jiwa. Jumlah itu lebih banyak dari gabungan tiga perang yang pernah dialami AS, yakni Perang Dunia II, Perang Vietnam, dan Perang Korea. Gabungan ketiga perang ini diperkirakan merenggut 499.000 jiwa warga AS.

Jumlah populasi AS saat ini sekitar 4 persen dari total populasi global. Namun, jumlah kematian akibat Covid-19 di negara itu 19 persen dari total kematian global akibat penyakit tersebut.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000