logo Kompas.id
InternasionalLorong Gelap Repatriasi...
Iklan

Lorong Gelap Repatriasi Rohingya

Kudeta militer di Myanmar membuat upaya repatriasi pengungsi Rohingya di kamp-kamp penampungan di Bangladesh makin tidak jelas. Meski berliku, repatriasi menuntut pemulihan kembali demokrasi di Myanmar.

Oleh
Luki Aulia
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/deph586sm0I-Jx6Q2tlN1AJ5kOE=/1024x686/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2FBangladesh-Rohingya_94298108_1612655588.jpg
AP PHOTO/MANISH SWARUP, FILE

Dalam foto tanggal 16 Januari 2018 ini, seorang pengungsi Rohingya menunaikan shalat di bangunan yang dijadikan masjid di kamp pengungsi Kutupalong, dekat Cox\'s Bazar, Bangladesh.

Ketika kudeta militer Myanmar terjadi pada 1 Februari, pikiran segera tertuju pada nasib masyarakat minoritas Muslim etnis Rohingya, terutama yang berada di kamp-kamp pengungsian, seperti di Bangladesh. Masih ada sekitar 600.000 warga Rohingya di Myanmar. Akibat kekerasan militer di Negara Bagian Rakhine tahun 2017, lebih dari 740.000 warga Rohingya mengungsi ke Bangladesh dan sampai sekarang masih terdampar di kamp-kamp pengungsian di negara tersebut.

Kondisi kamp pengungsian pun tidak memadai. Warga Rohingya tidak bisa bergerak bebas karena kamp penampungan pengungsi itu kian penuh sesak. Akses pada layanan kesehatan dan pendidikan pun terbatas. Hidup dalam ketidakpastian dan serba terbatas membuat pengungsi Rohingya putus asa dan geram, terutama ketika Penasihat Negara Myanmar Aung San Suu Kyi yang dinilai malah membiarkan kekerasan militer pada Rohingya. Bahkan, Suu Kyi membela militer di Mahkamah Internasional (ICJ) tahun 2019 atas kasus kejahatan, termasuk pembunuhan dan pemerkosaan, terhadap warga Rohingya.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000