logo Kompas.id
InternasionalMisi Senyap Mossad
Iklan

Misi Senyap Mossad

Hasil pemilu Amerika Serikat menggerakkan kembali misi dinas intelijen Israel, Mossad, untuk mempertemukan Israel dengan Arab Saudi. Isu Iran menjadi titik temu kedua belah pihak.

Oleh
Musthafa Abd. Rahman, dari Kairo, Mesir
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/vquU-UYRBhzjG3wHAbbMNKG7GBs=/1024x724/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F11%2FCOMBO-SAUDI-ISRAEL-POLITICS-DIPLOMACY_93177031_1606264791.jpg
MAYA ALLERUZZO AND BANDAR AL-JALOUD / VARIOUS SOURCES / AFP

Foto kombinasi yang dibuat pada Senin (23/11/2020) memperlihatkan wajah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dan Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman. Mereka dikabarkan oleh media Israel bertemu di Arab Saudi.

KAIRO, KOMPAS — Impian Israel bisa menginjakkan kaki di tanah Arab Saudi mulai terwujud. Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, seperti diberitakan sejumlah media utama Israel, telah bertemu secara rahasia pada Minggu (22/11/2020) dengan Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Muhammad bin Salman di kota Neom yang berada di tepi Laut Merah dan di barat laut wilayah Arab Saudi.

Media utama Israel, seperti Yedioth Ahronoth, The Jerusalem Post, Haaretz, situs Walla, koran Israel Hayom, dan stasiun televisi Israel saluran 12, pada Senin dan Selasa lalu berlomba memberitakan pertemuan rahasia Pangeran Muhammad bin Salman (MBS)-Netanyahu.

Editor:
Bonifasius Josie Susilo H
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000