logo Kompas.id
InternasionalKonflik Armenia-Azerbaijan...
Iklan

Konflik Armenia-Azerbaijan Membawa Banyak Korban Jiwa

Parlemen Azerbaijan menetapkan keadaan perang. Pemerintah Armenia juga memberlakukan hukum darurat perang. Semua karena baku tembak di Nagorno-Karabakh. Para pemimpin dunia menyerukan agar kedua pihak berunding.

Oleh
Kris Mada
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/y46X9QBrLpW1CUMN50gE3uAkgmw=/1024x569/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2FAZERBAIJAN-ARMENIA-KARABAKH-CONFLICT_92128984_1601288508.jpg
HANDOUT/AZERBAIJANI DEFENCE MINISTRY/AFP

Foto yang diambil dari tayangan video dalam laman resmi Kementerian Pertahanan Azerbaijan, Senin (28/9/2020), memperlihatkan pasukan yang diduga tentara Azerbaijan melepaskan tembakan dalam pertempuran antara Azerbaijan dan kelompok separatis Armenia di wilayah Nagorno-Karabakh.

BAKU, SENIN — Konflik bersenjata di Nagorno-Karabakh, daerah pegunungan yang menjadi perbatasan dua negara, Armenia dan Azerbaijan, memicu perintah mobilisasi massa di masing-masing pihak. Hingga Senin (28/9/2020) malam WIB, pertempuran di wilayah perbatasan itu telah menewaskan sedikitnya 68 orang, termasuk sembilan warga sipil—tujuh orang di Azerbaijan dan dua orang di pihak Armenia—serta melukai ratusan orang lainnya.

Para pemimpin dunia, termasuk Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres, mengimbau penghentian pertempuran antara dua rival negara bekas Uni Soviet itu. Seruan serupa disampaikan Uni Eropa, Iran, Rusia, Perancis, dan AS. Guterres meminta semua pihak yang bertikai untuk berunding. Terkait hal itu, ia pun menghubungi Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev dan Perdana Menteri Armenia Nikol Pashinyan.

Editor:
Pascal Bin Saju, samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000