logo Kompas.id
InternasionalNegara-negara Patungan Dana...
Iklan

Negara-negara Patungan Dana untuk Buat Vaksin Korona, Terkumpul Rp 122 Triliun

Vaksin dinilai menjadi satu-satunya harapan untuk menghentikan penyebaran Covid-19 yang efektif. Namun, pengembangan vaksin memerlukan kerja sama internasional yang erat dan komitmen pendanaan yang kuat.

Oleh
ADHITYA RAMADHAN
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/RDi678bx1sMgjrViz7wkqqrAohM=/1024x682/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2F20200505adh01-vaksin_1588653930.jpeg
GONZALO FUENTES/POOL VIA AP

Presiden Perancis Emmanuel Macron (kanan) menyimak pertemuan puncak virtual yang membahas komitmen dalam pendanaan pengembangan vaksin Covid-19 di Istana Elysee, Paris, 4 Mei 2020.

BRUSSELS, SELASA — Angin harapan berembus ketika para pemimpin dunia berkomitmen untuk mendukung pendanaan pengembangan vaksin Covid-19. Komitmen akan dana sebesar 7,4 miliar euro (sekitar 8,1 miliar dollar AS atau Rp 122 triliun) berhasil terkumpul dalam penggalangan dana khusus, Senin (4/5/2020).

”Dalam waktu hanya beberapa jam kita telah mengumpulkan 7,4 miliar euro untuk vaksin, diagnosis, dan terapi,” kata Ketua Komisi Eropa Ursula von der Leyen yang memimpin video konferensi selama tiga jam itu. ”Semua uang ini akan membantu untuk memulai kerja sama global yang belum pernah ada sebelumnya.”

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000