logo Kompas.id
Ilmu Pengetahuan & TeknologiTiga Gubernur di Jawa Disomasi...
Iklan

Tiga Gubernur di Jawa Disomasi atas Krisis Air Sungai dan Sampah

Gubernur Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat disomasi karena dianggap lalai dalam mengelola sampah dan membiarkan industri membuang limbah sembarangan. Kondisi ini menyebabkan sungai dalam kondisi buruk dan tercemar.

Oleh
PRADIPTA PANDU MUSTIKA
· 4 menit baca
Warga berada di dekat tumpukan sampah di pinggir Daerah Aliran Sungai Brantas di Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (23/5/2021). Kawasan hulu Sungai Brantas tersebut dimanfaatkan warga sebagai sumber pengairan, juga aktivitas menambang pasir dan batu.
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA (BAH)

Warga berada di dekat tumpukan sampah di pinggir Daerah Aliran Sungai Brantas di Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (23/5/2021). Kawasan hulu Sungai Brantas tersebut dimanfaatkan warga sebagai sumber pengairan, juga aktivitas menambang pasir dan batu.

JAKARTA, KOMPAS — Sejumlah perwakilan organisasi lingkungan menyampaikan somasi kepada Gubernur Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat sebagai tanggung jawab atas krisis air sungai dan sampah di Pulau Jawa. Mereka dianggap lalai dalam mengelola sampah dan membiarkan industri membuang limbah sembarangan sehingga menyebabkan sungai-sungai dalam kondisi buruk dan tercemar mikroplastik.

Direktur Eksekutif Yayasan Konservasi dan Lahan Basah (Ecoton) Prigi Arisandi menyampaikan, mayoritas sampah plastik dan limbah domestik yang ditemukan di sungai berasal dari kegiatan industri dan masyarakat. Oleh karena itu, perwakilan organisasi lingkungan perlu menggugat gubernur di Jawa karena dianggap lalai dan membiarkan sungai-sungai dalam kondisi buruk sehingga mengancam kesehatan masyarakat.

Editor:
EVY RACHMAWATI, ICHWAN SUSANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000