logo Kompas.id
Ilmu Pengetahuan & TeknologiNegara Lain Dapat Menjadi...
Iklan

Negara Lain Dapat Menjadi Contoh dalam Mengembangkan Ekosistem Riset

Negara maju, seperti Jepang dan Australia, yang terbukti mampu mengembangkan ekosistem riset bisa dicontoh oleh Indonesia. Ini untuk mengatasi ketertinggalan Indonesia dalam pengembangan ilmu dan teknologi.

Oleh
PRADIPTA PANDU
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/VBaPtp1CcxywEXrsI5qHTovHzlo=/1024x655/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F10%2F90f4cc31-8e8f-46e7-a3b4-db6b525a3775_jpg.jpg
Kompas/Hendra A Setyawan

Solar cell portable dipamerkan dalam Startup Teknologi dan Inovasi Industri Anak Negeri Inovator Inovasi Indonesia Expo (I3E) 2019 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (4/10/2019). I3E menampilkan 404 produk inovatif yang terdiri atas 249 hasil inovasi dari pendanaan program Perusahaan Pemula Berbasis Teknologi (PPBT).

JAKARTA, KOMPAS — Kunci suatu negara untuk mencapai perekonomian maju adalah dengan menguasai teknologi dan mengembangkan riset yang diakui dunia. Indonesia dapat belajar dari negara-negara maju, seperti Jepang, yang berhasil menciptakan ekosistem riset dan menjalin sinergi antara ilmuwan dan industri.

Peneliti di RIKEN Center for Emergent Matter Science (CEMS), Jepang, Satria Zulkarnaen Bisri, mengatakan, penyiapan sumber daya manusia (SDM) di Jepang untuk mengembangkan riset sudah dimulai sejak dini. Ini ditunjukkan dari sejumlah animasi bernuansa teknologi maju, seperti Doraemon, Astroboy, dan Gundam, yang kerap ditonton oleh anak-anak.

Editor:
Ichwan Susanto
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000