logo Kompas.id
Ilmu Pengetahuan & TeknologiRentetan Panjang Dampak...
Iklan

Rentetan Panjang Dampak Perkawinan Anak

Praktik perkawinan anak mengancam kualitas sumber daya manusia Indonesia. Selain menimbulkan risiko kesehatan, bahkan berujung pada kematian, kondisi tersebut dapat menghambat tumbuh kembang anak.

Oleh
DEONISIA ARLINTA
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Co4d5O0M7jJi15nkrLPcH5GaODk=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F4c965728-d500-4ebd-8183-60590681bdfe_jpg.jpg
KOMPAS/ISMAIL ZAKARIA

Seorang ibu menggendong anaknya setelah kegiatan Peresmian Radio Sekolah Perempuan Darurat Siaga Covid-19 ”Nina Bayan” di Desa Sukadana, Bayan, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Kamis (15/4/2021). Selain menyiarkan berbagai informasi tentang Covid-19, kehadiran radio itu juga sebagai salah satu media kampanye untuk mencegah perkawinan usia anak yang marak terjadi di Lombok Utara.

JAKARTA, KOMPAS — Perkawinan usia dini berisiko pada kesehatan reproduksi dari seorang anak. Risiko yang ditimbulkan tidak hanya berdampak terhadap anak tersebut, tetapi juga keturunannya, bahkan sampai generasi berikutnya. Karena itu, tingginya kejadian perkawinan usia anak dapat mengancam kualitas sumber daya manusia suatu bangsa.

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo ketika dihubungi di Jakarta, Senin (19/4/2021) mengatakan, perkawinan pada anak sebaiknya tidak dimaknai sebatas pada pernikahan saja, tetapi juga pada hubungan seksual pertama kali yang dilakukan oleh anak. Pasalnya, 59 remaja perempuan dan 74 persen remaja laki-laki di Indonesia melakukan hubungan seksual pertama kali pada usia 15-19 tahun.

Editor:
evyrachmawati
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000