logo Kompas.id
HumanioraPenghargaan Akademi Jakarta...
Iklan

Penghargaan Akademi Jakarta 2023 untuk Moelyono dan Taring Padi

Perupa Moelyono dan komunitas seni Taring Padi dianugerahi penghargaan Akademi Jakarta 2023. Karya keduanya menyadarkan publik akan persoalan sosial.

Oleh
STEPHANUS ARANDITIO
· 3 menit baca
Kelompok seni asal Yogyakarta, Taring Padi, mendapatkan piala penghargaan Akademi Jakarta 2023 dari Akademi Jakarta di Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Rabu (4/10/2023).
KOMPAS/STEPHANUS ARANDITIO

Kelompok seni asal Yogyakarta, Taring Padi, mendapatkan piala penghargaan Akademi Jakarta 2023 dari Akademi Jakarta di Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Rabu (4/10/2023).

JAKARTA, KOMPAS — Perupa Moelyono dan komunitas seni Taring Padi dianugerahi penghargaan Akademi Jakarta 2023. Dalam berkesenian, keduanya dinilai berhasil menghapus jarak antara seni dan publik. Karya seni keduanya menyadarkan dan menggugah publik akan segala keresahan sosial. Dedikasi dan konsistensi keduanya tidak perlu diragukan lagi.

Ketua Akademi Jakarta Seno Gumira Ajidarma menjelaskan, karya-karya Moelyono (66) selalu dilandasi sikap dan upaya untuk membantu kaum papa dalam menyuarakan penderitaannya. Ini disebutnya sebagai seni rupa penyadaran untuk menggugah publik bahwa pendidikan hari ini lebih banyak menyediakan peluang bagi kesuksesan individual, kemewahan, dan kehormatan daripada memihak orang kecil.

Editor:
ADHITYA RAMADHAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000