logo Kompas.id
HumanioraPendidikan Vokasi Dituntut...
Iklan

Pendidikan Vokasi Dituntut Semakin Lincah

Pendidikan tinggi vokasi ditantang mengembangkan terobosan pembelajaran dan sistem pendidikan yang semakin adaptif dengan perkembangan. Salah satu yang dikuatkan adalah pembelajaran berbasis proyek.

Oleh
ESTER LINCE NAPITUPULU
· 4 menit baca
Mahasiswa Politeknik Negeri Batam menjalankan pembelajaran berbasis proyek, termasuk berkolaborasi untuk memberikan solusi di dunia industri. Pada acara Pagelaran Vokasi 2023 Politeknik Negeri Batam, yang dibuka Rabu (9/8/2023), mahasiswa menampilkan berbagai inovasi dari hasil pembelajaran berbasis proyek yang relevan dengan kebutuhan masyarakat dan industri.
KOMPAS/ESTER LINCE NAPITUPULU

Mahasiswa Politeknik Negeri Batam menjalankan pembelajaran berbasis proyek, termasuk berkolaborasi untuk memberikan solusi di dunia industri. Pada acara Pagelaran Vokasi 2023 Politeknik Negeri Batam, yang dibuka Rabu (9/8/2023), mahasiswa menampilkan berbagai inovasi dari hasil pembelajaran berbasis proyek yang relevan dengan kebutuhan masyarakat dan industri.

BATAM, KOMPAS — Pendidikan tinggi vokasi perlu semakin lincah dan fleksibel dalam mengembangkan pembelajaran untuk menyiapkan lulusan yang tidak hanya terampil dan siap kerja, tetapi juga berpikir kritis, analitis, dan solutif. Kekuatan pendidikan vokasi yang terhubung dengan dunia usaha dan industri sudah semestinya dimanfaatkan untuk menghadirkan terobosan program dan pembelajaran yang relevan dan memenuhi tuntutan perkembangan zaman.

Peningkatan pendidikan tinggi vokasi yang berkualitas dan relevan menjadi komitmen berbagai politeknik, salah satunya lewat penerapan pembelajaran berbasis proyek (PBL) yang terus diperkuat. Hal ini agar politeknik tidak lagi sekadar pemasok kerja terampil bagi industri, tetapi juga mampu bersama-sama memecahkan masalah yang dihadapi dunia usaha dan industri.

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000