logo Kompas.id
HumanioraSpesies Anggrek Baru Ditemukan...
Iklan

Spesies Anggrek Baru Ditemukan Tersembunyi di Taman Umum di Jepang

Spesies baru anggrek ”Spiranthes hachijoensis” ditemukan di Jepang. Selama ini, anggrek itu ternyata tersembunyi di lingkungan yang sudah dikenal, seperti halaman rumput dan taman, bahkan di taman pribadi dan balkon.

Oleh
AHMAD ARIF
· 3 menit baca
<i>Spiranthes hachijoensis</i> di habitat aslinya di Jepang. A-d individu berbunga diamati di Pulau Hachijo. E, f individu berbunga diamati di Ichihara-shi, Prefektur Chiba. G individu berbunga diamati di Kimitsu-shi, Prefektur Chiba. H Individu berbunga diamati di Nagoya-shi, Prefektur Aichi. I individu berbunga diamati di Kagoshima-shi, Prefektur Kagoshima. Bilah skala: 30 mm (sumber: <i>Journal of Plant Research, </i>2023).
JOURNAL OF PLANT RESEARCH (2023).

Spiranthes hachijoensis di habitat aslinya di Jepang. A-d individu berbunga diamati di Pulau Hachijo. E, f individu berbunga diamati di Ichihara-shi, Prefektur Chiba. G individu berbunga diamati di Kimitsu-shi, Prefektur Chiba. H Individu berbunga diamati di Nagoya-shi, Prefektur Aichi. I individu berbunga diamati di Kagoshima-shi, Prefektur Kagoshima. Bilah skala: 30 mm (sumber: Journal of Plant Research, 2023).

JAKARTA, KOMPAS — Spesies baru anggrek dengan dengan kelopak merah jambu kemerahan yang sangat mirip dengan kaca ditemukan di Jepang. Spesies baru anggrek yang diberi nama Spiranthes hachijoensis ini ditemukan di berbagai lingkungan yang kerap didatangi manusia, seperti halaman rumput dan taman, bahkan taman pribadi dan balkon, tetapi selama ini ternyata belum terdata.

Sangat jarang spesies tanaman baru ditemukan di Jepang, negara tempat flora telah dipelajari dan didokumentasikan secara ekstensif. Meski demikian, Profesor Suetsugu Kenji dari Graduate School of Science Kobe University dan rekan-rekannya baru-baru ini menemukan spesies anggrek baru yang menawan dengan kelopak merah jambu kemerahan yang sangat mirip dengan kaca.

Editor:
ALOYSIUS BUDI KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000