logo Kompas.id
HumanioraDua Perempuan Korban TPPO Asal...
Iklan

Dua Perempuan Korban TPPO Asal Jabar Dipulangkan

Perempuan hingga kini menjadi sasaran korban perdagangan orang. Edukasi akan bahaya Tindak Pidana Perdagangan harus terus dimasifkan agar masyarakat tidak mudah terjerat.

Oleh
SONYA HELLEN SINOMBOR
· 3 menit baca
Direktorat Reserse Kriminal Umum Kepolisian Daerah Bali mengungkap kasus tindak pidana perdagangan orang yang menempatkan seorang remaja perempuan asal Cianjur, Jawa Barat, menjadi korban. Hal itu disampaikan Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Bali Ajun Komisaris Besar Suratno (tengah). Polisi menghadirkan tiga tersangka yang sudah ditahan dalam pemaparan hasil pengungkapan kasus TPPO itu di Polda Bali, Denpasar, Selasa (28/1/2020).
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Direktorat Reserse Kriminal Umum Kepolisian Daerah Bali mengungkap kasus tindak pidana perdagangan orang yang menempatkan seorang remaja perempuan asal Cianjur, Jawa Barat, menjadi korban. Hal itu disampaikan Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Bali Ajun Komisaris Besar Suratno (tengah). Polisi menghadirkan tiga tersangka yang sudah ditahan dalam pemaparan hasil pengungkapan kasus TPPO itu di Polda Bali, Denpasar, Selasa (28/1/2020).

JAKARTA, KOMPAS – Praktik perdagangan orang dengan modus tawaran bekerja di luar negeri terus terjadi. Akhir pekan lalu, dua perempuan asal Jawa Barat, yang diduga menjadi korban perdagangan orang diselamatkan sesaat sebelum menyeberang ke Malaysia melalui Pelabuhan Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau.

Sebelumnya, kedua perempuan berusia sekitar 30 tahun yang berasal dari Kabupaten Bandung dan Cianjur, Jawa Barat, tersebut ditahan kepolisian saat mereka makan di sekitar Pelabuhan Tanjung Balai Karimun. Keduanya dibawa polisi ke kepolisian sektor setempat setelah ada anggota polisi mendengar percakapan keduanya yang sudah dua kali ditolak imigrasi saat mencoba menyeberang ke Malaysia.

Editor:
ALOYSIUS BUDI KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000