logo Kompas.id
HumanioraKekerasan Masih Membayangi...
Iklan

Kekerasan Masih Membayangi Anak-anak

Tumbuh kembang anak-anak dikhawatirkan terganggu selama masa pandemi berlangsung. Perlu ada upaya bersama melindungi anak dari berbagai kekerasan.

Oleh
SONYA HELLEN SINOMBOR
· 4 menit baca
Pesan untuk menghentikan kekerasan terhadap anak terwujud dalam mural di Jalan Raya Meruyung, Depok, Jawa Barat, Sabtu (19/3). Data Komisi Perlindungan Anak Indonesia yang dirilis pada 15 Februari lalu menyatakan bahwa terdapat 1.844 kasus kekerasan terhadap anak sejak pergantian tahun. DKI Jakarta dan Jawa Barat merupakan daerah dengan kasus terbanyak.
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Pesan untuk menghentikan kekerasan terhadap anak terwujud dalam mural di Jalan Raya Meruyung, Depok, Jawa Barat, Sabtu (19/3). Data Komisi Perlindungan Anak Indonesia yang dirilis pada 15 Februari lalu menyatakan bahwa terdapat 1.844 kasus kekerasan terhadap anak sejak pergantian tahun. DKI Jakarta dan Jawa Barat merupakan daerah dengan kasus terbanyak.

JAKARTA, KOMPAS — Pandemi Covid-19 yang hampir memasuki tahun ketiga menempatkan anak pada situasi yang rawan dari berbagai kekerasan, serta menimbulkan efek domino, seiring meningkatnya kasus pelanggaran hak anak. Selain memengaruhi mutu kesehatan dan pendidikan, pandemi mengancam tumbuh kembang anak, menyusul meningkatnya tren kasus kekerasan fisik dan psikis, serta kekerasan seksual.

Ancaman di dunia digital diperkirakan terus membayangi kehidupan anak-anak, seiring semakin dekatnya media digital dengan anak yang menjadi alternatif layanan pendidikan di masa pandemi Covid-19. Jika tidak didukung literasi yang memadai, media sosial dikhawatirkan menimbulkan kerentanan apabila anak terpapar dampak negatif teknologi.

Editor:
EVY RACHMAWATI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000