logo Kompas.id
Gaya HidupReinkarnasi Mode 90-an di...
Iklan

Reinkarnasi Mode 90-an di Tangan Gen Z

Tren mode konon berputar tiap dua dekade. Tak heran gaya 90-an muncul lagi. Tetapi, benarkah demikian?

Oleh
RIANA A IBRAHIM
· 6 menit baca
Peragaan busana koleksi Vermint x Fenny Saptalia dalam Jakarta Fashion Trend 2024 di Tananusa, Sarinah lantai 6, Jakarta Pusat, Rabu (24/1/2024). Koleksi yang diberi nama Crystalline ini mengartikan seseorang yang memiliki kepercayaan diri, semangat, prbadi yang positif dan berusaha bermanfaat untuk orang banyak.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Peragaan busana koleksi Vermint x Fenny Saptalia dalam Jakarta Fashion Trend 2024 di Tananusa, Sarinah lantai 6, Jakarta Pusat, Rabu (24/1/2024). Koleksi yang diberi nama Crystalline ini mengartikan seseorang yang memiliki kepercayaan diri, semangat, prbadi yang positif dan berusaha bermanfaat untuk orang banyak.

Atasan dengan ragam gaya dan ukuran berpadujeans basicatau celana kargo makin mudah ditemukan di tiap sudut keramaian. Gaya yang trendi pada era 1990-an ini kembali digilai para anak muda yang kerap disebut-sebut sebagai Generasi Z. Jangankan anak muda, para generasi milenial yang rindu zaman belia juga enggan ketinggalan momen.

Sebenarnya, apabila dirunut, hadirnya cara berbusana ini sudah terendus sejak pertengahan 2019. Namun, kebangkitan dari mati surinya resmi terjadi kala pandemi pada 2020. Kenyamanan berpakaian mendorong kian masifnya bawahan longgar dan atasan yang membebaskan ini. Kaus kedombrangan yang disebut oversized atau malah dengan memamerkan pusar yang kemudian acap dikenal dengan crop top, atau kaus pas badan berbahan adem dengan lengan superpendek yang populer disapa baby tee, kembali menjadi favorit.

Editor:
BUDI SUWARNA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000