FotografiFoto Cerita”Kejuaraan Mencari Jejak”...
TC

”Kejuaraan Mencari Jejak” Sambut Olimpiade Paris 2024

Berburu mozaik Invader di kota Paris bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan dalam menyambut Olimpiade Paris 2024.

Oleh
YUNIADHI AGUNG
· 2 menit baca

Pesta olahraga antarbangsa terbesar Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung pada 26 Juli-11 Agustus 2024. Berbagai persiapan dilakukan untuk menyambut atlet-atlet terbaik di muka bumi. Sejumlah kegiatan yang terkait dengan penyelenggaraan Olimpiade Paris 2024 dilakukan untuk mempromosikan ajang tersebut. Panitia Olimpiade Paris 2024 pada Senin (4/3/2024) telah merilis poster resmi Olimpiade dan Paralimpiade Paris 2024. Poster kartun karya seniman Ugo Gattoni itu menyajikan gambaran arena pertandingan yang tidak ubahnya sebuah lokasi karnaval. Poster yang didominasi warna pastel merah muda dan ungu itu memperlihatkan semarak olahraga dan kemeriahan suporter dengan pusat karnaval di Menara Eiffel, bangunan menara yang telah menjadi ikon kota Paris, Perancis.

Poster resmi Olimpiade dan Paralimpiade Paris 2024 rancangan seniman Ugo Gattoni dipajang di Museum Orsay, Paris, Perancis, Senin (4/3/2024).
AFP/DIMITAR DILKOFF

Poster resmi Olimpiade dan Paralimpiade Paris 2024 rancangan seniman Ugo Gattoni dipajang di Museum Orsay, Paris, Perancis, Senin (4/3/2024).

Selain meluncurkan poster resmi, berbagai kegiatan mempercantik kota Paris juga dilakukan, salah satunya memasang poster-poster bertema Olimpiade Paris 2024 di sejumlah penjuru kota.

Memuat data...
Memuat data...
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000