
Kiper Maroko, Yassine Bounou, memperhatikan anaknya bermain dengan bola setelah Maroko memenangi pertandingan melawan Portugal di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022).
Di balik pemain hebat, ada keluarga hebat pula yang mendukungnya. Ungkapan yang telah terkenal luas di dunia sepak bola itu terpancar nyata di perhelatan Piala Dunia dan menjadi oase di tengah hiruk-pikuk ajang olahraga paling bergengsi tersebut.
Keluarga menjadi orang terdekat yang akan selalu berada di sisi para bintang sepak bola, baik ketika tim mereka menang maupun kalah. Kehadiran keluarga menjadi suntikan energi tersendiri bagi para pemain ketika mereka berlaga di lapangan hijau.