FotografiFoto CeritaKirab Odong-odong, Tradisi...
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Kirab Odong-odong, Tradisi Pengantin Sunat

Kirab odong-odong merupakan tradisi yang hidup di pantai utara Jawa Barat, seperti Karawang dan Bekasi. Odong-odong digunakan untuk mengarak anak yang akan disunat, biasanya dilakukan sehari sebelum anak disunat.

Oleh
HERU SRI KUMORO
· 3 menit baca

Senyum terus mengembang dari wajah Irwansyah (12). Senyum itu ia tebar di sepanjang rute arak-arakan odong-odong singa dangdut mengelilingi kampung di Lengkong Gudang Timur, Serpong, Tangerang Selatan, Sabtu (6/8/2022). Pada satu kesempatan, teman sepermainan Irwansyah mengajak untuk berswafoto. Pada kesempatan lain, amplop putih dijulurkan kepadanya yang membuat senyumnya semakin lebar. Irwansyah seperti menjadi raja pada gelaran tersebut.

Ada lima odong-odong yang ikut arak-arakan meski hanya Irwansyah seorang yang akan disunat. Empat odong-odong lainnya dinaiki keluarga yang punya hajat ataupun anak-anak tetangga.

Odong-odong di sini adalah kursi yang dihias dengan berbagai karakter, seperti singa, burung, ataupun karakter kartun seperti kuda poni. Odong-odong ini semacam modifikasi dari sisingaan yang muncul dan menjadi budaya di Subang, Jawa Barat. Kuning keemasan menjadi warna dominan hiasan odong-odong ini.

Memuat data...
Memuat data...
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000