logo Kompas.id
EkonomiUMKM Mesti Manfaatkan Peluang ...
Iklan

UMKM Mesti Manfaatkan Peluang Ekonomi Digital

Peluang ekonomi digital yang makin terbuka dinilai perlu dimanfaatkan oleh pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah. Asosiasi UMKM Indonesia memperkirakan baru 15-20 persen pelaku usaha yang melek digital.

Oleh
STEFANUS OSA TRIYATNA
· 4 menit baca
Selain pembayaran tunai, pedagang di pasar segar BSD, Tangerang Selatan, Banten, telah familiar menerima pembayaran dengan uang elektronik dari sejumlah perusahaan melalui penggunaan kode baca cepat (QR <i>code</i>), Kamis (19/9/2019).
KOMPAS/PRIYOMBODO

Selain pembayaran tunai, pedagang di pasar segar BSD, Tangerang Selatan, Banten, telah familiar menerima pembayaran dengan uang elektronik dari sejumlah perusahaan melalui penggunaan kode baca cepat (QR code), Kamis (19/9/2019).

JAKARTA, KOMPAS — Ekonomi digital yang semakin berkembang di berbagai belahan dunia membuka peluang yang harus dimanfaatkan, terutama oleh pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM. Pengembangan digitalisasi pada dasarnya sudah masuk ke setiap sendi ekonomi. Semua terkoneksi sedemikian dekat dengan teknologi digital sehingga pelaku UMKM perlu mengubah pola pikir terkait penggunaan perangkat digital.

Analis Eksekutif Departemen Pengembangan UMKM dan Perlindungan Konsumen Bank Indonesia (BI) Yossy Yoswara dalam webinar bertajuk ”One Stop Solution for UMKM” di Jakarta, Senin (28/11/2022), mengatakan, koneksi seluler di Indonesia telah mencapai 370 juta koneksi, sekitar 204 juta pengguna internet, penggunaan gawai rata-rata mencapai 5 jam per orang, dan pengguna aktif media sosial mencapai 191 juta pengguna.

Editor:
MUKHAMAD KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000