logo Kompas.id
EkonomiGoogle Buka Program Akselerasi...
Iklan

Google Buka Program Akselerasi Bisnis bagi ”Start Up” Ekonomi Sirkular

Ekonomi sirkular adalah kunci untuk mencapai karbon netral. Setengah dari karbon emisi berasal dari konsumsi energi dan setengahnya lagi berasal dari produksi ditambah pembuangan material.

Oleh
MEDIANA
· 4 menit baca
Warga menyetorkan sampah anorganik di Drop Point Rekosistem yang berada di Stasiun MRT Blok M, Jakarta Selatan, Rabu (3/3/2021). Sampah anorganik yang diterima di <i>drop point</i> kemudian dipilah dan didistribusikan kepada pengolah sampah untuk bahan baku proses daur ulang. Saat ini kegiatan memilah ataupun mendaur ulang sampah masih belum banyak dilakukan oleh rumah tangga di Indonesia. Kegiatan daur ulang sampah dapat menjadi langkah awal untuk memulai ekonomi sirkular.
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Warga menyetorkan sampah anorganik di Drop Point Rekosistem yang berada di Stasiun MRT Blok M, Jakarta Selatan, Rabu (3/3/2021). Sampah anorganik yang diterima di drop point kemudian dipilah dan didistribusikan kepada pengolah sampah untuk bahan baku proses daur ulang. Saat ini kegiatan memilah ataupun mendaur ulang sampah masih belum banyak dilakukan oleh rumah tangga di Indonesia. Kegiatan daur ulang sampah dapat menjadi langkah awal untuk memulai ekonomi sirkular.

JAKARTA, KOMPAS  —  Google meluncurkan Google for Start Ups Accelerator: Circular Economy yang pertama untuk kawasan Asia Pasifik dan Amerika Utara. Program ini merupakan program akselerasi kapasitas usaha yang khusus ditujukan bagi perusahaan rintisan dan organisasi nirlaba yang bergerak memanfaatkan teknologi digital untuk kegiatan ekonomi sirkular.

Google for Start Ups Accelerator: Circular Economy akan diisi kegiatan pendampingan dan dukungan teknis, baik dari insinyur Google maupun pakar di luar Google. Total durasi pembelajaran selama 10 minggu mulai Februari 2023. Pendaftaran dibuka mulai 4 Oktober sampai 14 November 2022.

Editor:
ARIS PRASETYO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000