logo Kompas.id
EkonomiAntisipasi Potensi ”Moral...
Iklan

Antisipasi Potensi ”Moral Hazard” Bantuan Langsung Tunai Minyak Goreng

Kebijakan BLT minyak goreng itu baik karena menyasar keluarga miskin dan pedagang gorengan. Namun, kebijakan itu juga berpotensi menyebabkan harga minyak goreng lambat turun dan tidak menjangkau penduduk rentan miskin.

Oleh
Hendriyo Widi
· 5 menit baca
Warga berdesakan saat antre membeli minyak goreng di salah satu penyalur di Kecamatan Muntilan, Magelang, Jawa Tengah, Senin (21/3/2022). Pembelian minyak goreng seharga Rp 15.500 per kilogram di tempat itu dibatasi 16 kilogram per orang. Menurut warga, minyak goreng dengan harga murah terus diburu karena semakin susah diperoleh. Harga minyak goreng di pasaran setempat saat ini sekitar Rp 25.000 per kilogram.
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO

Warga berdesakan saat antre membeli minyak goreng di salah satu penyalur di Kecamatan Muntilan, Magelang, Jawa Tengah, Senin (21/3/2022). Pembelian minyak goreng seharga Rp 15.500 per kilogram di tempat itu dibatasi 16 kilogram per orang. Menurut warga, minyak goreng dengan harga murah terus diburu karena semakin susah diperoleh. Harga minyak goreng di pasaran setempat saat ini sekitar Rp 25.000 per kilogram.

JAKARTA, KOMPAS – Pemerintah perlu mengantisipasi potensi moral hazard atau risiko moral yang muncul dari penerapan kebijakan bantuan langsung minyak goreng. Kebijakan itu berpotensi menyebabkan harga minyak goreng lambat turun dan tidak mencakup perlindungan sosial terhadap penduduk rentan miskin.

Pada Jumat (1/4/2022), Presiden Joko Widodo menyatakan, pemerintah akan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng kepada 20,5 juta keluarga yang termasuk dalam daftar Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH). BLT itu juga akan diberikan kepada 2,5 juta pedagang kaki lima yang berjualan makanan gorengan.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000