logo Kompas.id
EkonomiAnggaran Subsidi Minyak Goreng...
Iklan

Anggaran Subsidi Minyak Goreng Ditambah, Pengusaha Akan Dibayar Rp 4.930 Per Liter

Harga acuan keekonomian minyak goreng curah ditetapkan Rp 18.930 per liter, sementara harga eceran tertingginya Rp 14.000 per liter. Pengusaha minyak goreng akan mendapat penggantian biaya subsidi Rp 4.930 per liter.

Oleh
agnes theodora
· 4 menit baca
Petugas mencatat pengeluaran dalam distribusi mingguan minyak goreng curah di Pasar Perumnas Klender, Jakarta Timur, Jumat (25/2/2022). PT Perusahaan Perdagangan Indonesia mendistribusikan minyak goreng curah di sejumlah pasar tradisional di Jakarta. Satu truk tangki membawa 8.000 liter minyak goreng curah.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Petugas mencatat pengeluaran dalam distribusi mingguan minyak goreng curah di Pasar Perumnas Klender, Jakarta Timur, Jumat (25/2/2022). PT Perusahaan Perdagangan Indonesia mendistribusikan minyak goreng curah di sejumlah pasar tradisional di Jakarta. Satu truk tangki membawa 8.000 liter minyak goreng curah.

JAKARTA, KOMPAS — Pemerintah menambah anggaran untuk program subsidi minyak goreng curah dari awalnya Rp 7,28 triliun menjadi Rp 8,35 triliun. Industri yang telah memproduksi dan mendistribusikan minyak goreng bersubsidi dapat mengajukan klaim reimburse untuk menutup selisih antara biaya produksi dan distribusi dengan harga jual yang diwajibkan.

Sampai Kamis (31/3/2022), dari total 81 pabrik minyak goreng sawit yang ada dalam basis data Kementerian Perindustrian, sudah ada 74 perusahaan yang terdaftar dan mendapatkan nomor registrasi sebagai produsen minyak goreng curah bersubsidi dalam Sistem Informasi Industri Nasional (Siinas).

Editor:
MUKHAMAD KURNIAWAN
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000