logo Kompas.id
EkonomiTarget Investasi 2022 Dinilai ...
Iklan

Target Investasi 2022 Dinilai Terlalu Ambisius

Pemerintah memasang target realisasi investasi senilai Rp 1.200 triliun pada tahun 2022. Angka itu dinilai terlalu ambisius, terlebih di tengah berbagai ketidakpastian yang dapat memengaruhi iklim berinvestasi tahun ini

Oleh
Agnes Theodora
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/jTiPESVgA-kf8X7Y0htvkQZQBGg=/1024x655/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F04%2F20210427WEN8_1619501832.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Proyek pembangunan pabrik pada salah satu lahan di kawasan industri, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Selasa (17/4/2021).

JAKARTA, KOMPAS – Target realisasi investasi yang dipasang pemerintah pada tahun 2022 dinilai terlalu ambisius dan sulit dicapai. Iklim investasi diperkirakan akan dibayangi ketidakpastian akibat merebaknya varian Omicron. Selain itu, juga masih ada tarik ulur rencana revisi Undang-Undang Cipta Kerja, serta dinamika sosial-politik di dalam negeri.

Dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, target awal realisasi investasi yang dipasang sebenarnya senilai Rp 968,4 triliun. Namun, Presiden Joko Widodo meminta Kementerian Investasi untuk menaikkan target itu sampai Rp 1.200 triliun, demi menopang pertumbuhan ekonomi kembali di atas 5 persen pada 2022.

Editor:
Nur Hidayati
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000