logo Kompas.id
EkonomiInfrastruktur Jaringan Gas...
Iklan

Infrastruktur Jaringan Gas untuk Industri Belum Memadai

Infrastruktur jaringan gas umumnya belum merata. Hanya beberapa titik yang sudah dilalui saluran pipa gas memadai. Hal itu menghambat utilisasi gas bumi oleh industri kendati sudah diberi insentif penurunan harga gas.

Oleh
Agnes Theodora
· 5 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/jOEk1AejX6ilGGbhWO7PjnkWUMU=/1024x684/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2F20200618WEN7_1592454395.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Pipa gas yang disiapkan sebelum disambung dan ditanam ke dalam tanah menjadi bagian dari proyek jaringan energi gas yang telah berjalan sejak tahun 2015 di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Kamis (18/6/2020). Proyek ini nantinya untuk memenuhi kebutuhan gas bagi pembangkit listrik, industri, dan rumah tangga.

JAKARTA, KOMPAS — Rencana pemerintah memperluas penerapan harga gas bumi tertentu bagi industri perlu diiringi dengan pembangunan infrastruktur jaringan gas yang merata. Akibat ketersediaan jaringan pipa gas yang belum memadai, masih ada sektor tertentu yang belum bisa menikmati insentif harga gas murah untuk industri.

Wakil Ketua Komite Tetap Industri Hulu dan Petrokimia Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Achmad Widjaja menilai, penerapan pemberian harga gas bumi tertentu (HGBT) bagi sejumlah industri senilai 6 dollar AS per juta metrik british thermal unit (MMBTU) belum maksimal. Salah satu penyebabnya adalah infrastruktur jaringan gas yang belum memadai.

Editor:
Nur Hidayati
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000