logo Kompas.id
EkonomiObsesi Digital
Iklan

Obsesi Digital

Tren bertransformasi digital di segala bidang harus disikapi dengan hati-hati. Investasi besar tanpa disertai pemahaman tentang dunia digital bisa berujung pada kegagalan.

Oleh
ANDREAS MARYOTO
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/vSw5KDlxv7X93LFdIrjnTwCUhLY=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F12%2Ffeb9b815-2378-42d1-b496-0581ab832cb3_jpg.jpg
Kompas/Priyombodo

Stan Start Up Indonesia dalam The NextDev Summit 2019 di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Sabtu (7/12/2019). The NexDev Summit 2019 merupakan konferensi teknologi yang fokus dalam menghasilkan dampak sosial positif untuk memberikan inspirasi dan melahirkan ide-ide baru bagi kemajuan bangsa Indonesia. Acara yang mengangkat tema "Spark the Change" ini menghubungkan para pemangku kepentingan dari berbagai latar belakang dan memfasilitasi kolaborasi antar berbagai pihak demi mengakselerasikan ekonomi digital di tanah air.

Teknologi digital telah memberi kemudahan dan membantu membuat analisis mendalam tentang suatu masalah. Akan tetapi, kini juga sudah muncul peringatan agar tidak semuanya latah digital. Latah yang memunculkan obsesi digital malah membuat investasi salah arah dan juga sia-sia. Tenaga besar sudah dicurahkan, namun hasil belum tentu memuaskan.

Sejumlah kalangan mulai mengingatkan tentang kecenderungan obsesi digital di berbagai kalangan. Semua seolah harus terhubung dan menggunakan teknologi digital dalam waktu singkat dan sempurna. Semula, masalah ini hanya muncul di bidang kesehatan mental. Semacam kecanduan dan keharusan sehingga merasa setiap orang harus menggunakan teknologi digital. Keadaan ini menyebabkan gangguan mental para penggunanya.

Editor:
Aris Prasetyo
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000