logo Kompas.id
EkonomiKNKT Berhasil Unduh Data...
Iklan

KNKT Berhasil Unduh Data Rekaman Kokpit SJ-182

KNKT mendapatkan rekaman percakapan selama dua jam dari pengunduhan pada 1 April 2021. Rekaman itu menambah data yang penting bagi proses investigasi kecelakaan pesawat pada 9 Januari 2021 tersebut.

Oleh
Cyprianus Anto Saptowalyono
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/EnRDogFuoooYq4Ncln0JOccp15A=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2Fe6cd972e-c1e8-4f2d-ae0a-cb1da5819532_jpg.jpg
KOMPASTotok Wijayanto

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kiri) menyerahkan cockpit voice recorder (CVR/perekam suara di kokpit) pesawat Sriwijaya Air SJ-182 PK-CLC kepada Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Soerjanto Tjahjono di Dermaga JICT, Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (31/3/2021). CVR tersebut ditemukan di perairan Kepulauan Seribu, di dasar laut yang berlumpur, pada Selasa (30/3/201) malam.

JAKARTA, KOMPAS — Komite Nasional Keselamatan Transportasi atau KNKT berhasil mengunduh data percakapan dari perekam suara kokpit pesawat Sriwijaya Air SJ-182. Dari proses pengunduhan pada 1 April 2021 di laboratorium KNKT didapatkan rekaman percakapan selama dua jam, termasuk percakapan terkait penerbangan di pesawat yang mengalami kecelakaan pada 9 Januari 2021 tersebut.

KNKT berhasil mengunduh seluruh empat channel dari cockpit voice recorder (CVR/perekam suara di kokpit). Namun, channel 4 pada CVR mengalami gangguan. ”Meskipun demikian, rekaman yang ada tersebut telah menambah data penting bagi investigasi yang hasilnya nanti akan disampaikan dalam laporan akhir,” kata Ketua KNKT Soerjanto Tjahjono melalui siaran pers, Selasa (13/4/2021).

Editor:
Mukhamad Kurniawan
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000