5.000 Pekerja di Bandara I Gusti Ngurah Rai Mulai Divaksinasi
Vaksinasi Covid-19 di Bali semakin masif dan digencarkan. Para pekerja di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, mulai Senin (22/3/2021), menjalani vaksinasi massal.

Suasana vaksinasi Covid-19 untuk pekerja bandara di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Senin (22/3/2021).
BADUNG, KOMPAS — Program vaksinasi Covid-19 terus digencarkan di Bali. Sekitar 1.000 orang yang bekerja dan terlibat dalam operasional di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Senin (22/3/2021), disuntik vaksin Covid-19. Secara keseluruhan, program vaksin Covid-19 untuk komunitas Bandara I Gusti Ngurah Rai akan menjangkau tidak kurang dari 5.000 orang.
Hal itu disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno ketika meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi komunitas Bandara I Gusti Ngurah Rai, Senin, di gedung Terminal Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai.