logo Kompas.id
EkonomiSanur, Ubud, dan Nusa Dua...
Iklan

Sanur, Ubud, dan Nusa Dua Disiapkan sebagai ”Green Zone” di Bali

Tiga kawasan di Bali, yakni, Sanur di Denpasar, ITDC Nusa Dua di Badung, dan Ubud di Gianyar, menjadi ”green zone” atau daerah terlindungi dari penyakit Covid-19. Langkah itu menjadi upaya pemulihan pariwisata di Bali.

Oleh
COKORDA YUDHISTIRA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/G_Xkwumr3fk6lScGePBcOaZ9dhE=/1024x588/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2F20210309coka-prescon-gubernur-bali_1615293190.jpg
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Gubernur Bali Wayan Koster (tengah) didampingi beberapa pejabat daerah, antara lain, Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (kedua, kiri) dan Kepala Polda Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra (kedua, kanan) mengumumkan kebijakan Pemprov Bali terkait Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 05 Tahun 2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro di Gedung Jaya Sabha, rumah dinas Gubernur Bali, Kota Denpasar, Selasa (9/3/2021).

DENPASAR, KOMPAS — Pemerintah Provinsi Bali didukung pemerintah pusat menyiapkan tiga kawasan wisata di Bali, yakni Sanur di Kota Denpasar, ITDC Nusa Dua di Kabupaten Badung, dan Ubud di Kabupaten Gianyar, menjadi green zone atau daerah terlindungi dari penyakit Covid-19. Langkah itu menjadi upaya pemulihan sektor pariwisata di Bali sejalan dengan skema perjalanan wisata bebas Covid-19 melalui pemberian vaksin Covid-19 kepada seluruh pekerja sektor pariwisata dan masyarakat setempat di tiga kawasan hijau tersebut.

Hal itu disampaikan Gubernur Bali Wayan Koster dalam jumpa media di Gedung Jaya Sabha, rumah dinas Gubernur Bali, Kota Denpasar, Selasa (9/3/2021). ”Bali dengan arahan dan izin Menteri Kesehatan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan menetapkan free covid corridor, yaitu penetapan zona hijau pada tiga wilayah, yakni, Ubud di Gianyar, ITDC di Nusa Dua Badung, dan Sanur di Denpasar,” kata Koster.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000