logo Kompas.id
EkonomiI Gede Ardika Dikenang Berjasa...
Iklan

I Gede Ardika Dikenang Berjasa Membangun Kepariwisataan Indonesia

Berpulangnya I Gede Ardika, Menteri Kebudayaan dan Pariwisata periode 2000 – 2004, meninggalkan rasa duka cita yang mendalam di kalangan insan pariwisata di Bali.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/AUCbiCFSZoRCpmgbQQAqSHzjTZk=/1024x596/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F02%2F20210220cok-obituari-i-gede-ardika_1613813573.jpg
ISTIMEWA/PT ANGKASA PURA I (PERSERO) BANDARA I GUSTI NGURAH RAI

Bali mulai menerima kedatangan wisatawan nusantara dalam masa adaptasi kehidupan baru era pandemi Covid-19. Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (tengah) memberi kalung bunga kepada penumpang pesawat Garuda dalam seremoni penyambutan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Jumat (31/7/2020).

DENPASAR, KOMPAS – Berpulangnya I Gede Ardika, Menteri Kebudayaan dan Pariwisata periode 2000 – 2004, meninggalkan rasa duka cita yang mendalam di kalangan insan pariwisata di Bali. Ardika, putra Bali dari Kabupaten Buleleng, dikenang berjasa membangun industri pariwisata di Tanah Air, di antaranya, mengenalkan konsep pariwisata berkelanjutan berbasis kearifan lokal dan memelopori pengembangan desa wisata.

Wakil Gubernur Bali, yang juga Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati mengatakan, masyarakat Bali, khususnya masyarakat pariwisata, sangat kehilangan seorang tokoh pariwisata yang sangat konsisten menjaga Bali dengan konsep pariwisata berbasis budaya.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000