logo Kompas.id
EkonomiJutaan Pelanggaran...
Iklan

Jutaan Pelanggaran Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat di Jatim

Lebih dari 1,3 juta pelanggaran protokol kesehatan terjadi selama hampir dua pekan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM di Jawa Timur kurun 11-24 Januari 2021.

Oleh
AMBROSIUS HARTO, AGNES SWETTA PANDIA
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/v5NQuqUikbLPSy4mW4SBpXT9waM=/1024x682/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2Ff9f0915a-6f1c-40b2-b489-dd77c3337e19_jpg.jpg
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Petugas membawa poster saat berlangsung sosialiasi oleh petugas gabungan pada hari pertama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Bundaran Waru, Surabaya, Jawa Timur, Senin (11/1/2021). Pada PPKM itu, 75 persen pekerja WFH, sekolah dilakukan secara daring, tempat ibadah hanya menyediakan 50 persen dari kapasitas, dan semua aktivitas perdagangan dibatasi hanya sampai pukul 19.00. Dalam sosialisasi tersebut, petugas menganjurkan yang tidak mempunyai kepentingan diharapkan tidak datang ke Surabaya.

SURABAYA, KOMPAS — Lebih dari 1,3 juta pelanggaran protokol kesehatan terjadi selama hampir dua pekan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM di Jawa Timur kurun 11-24 Januari 2021. Padahal, PPKM ditempuh untuk menekan sebaran pandemi Covid-19 yang belum juga mereda sejak Maret 2020, termasuk di Jawa Timur.

”Pelanggaran itu tercatat di seluruh kabupaten/kota di Jatim yang melaksanakan PPKM,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Jawa Timur Komisaris Besar Gatot Repli Handoko di Surabaya, Minggu (24/1/2021).

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000